TEMPE BACEM | RESEP CARA MEMBUAT TEMPE BACEM GORENG SEDERHANA DAN ENAK
RESEP TEMPE BACEM ~Tempe bacem merupakan makanan lauk yang biasa disantap bersama dengan makanan utama lainnya atau dengan sayuran. Resep tempe bacem goreng sendiri mudah membuatnya. Rasanya yang manis juga nikmat disantap langsung. Untuk pemanisnya, tempe bacem dimasak dengan menggunakan gula jawa.

Tempe sendiri merupakan pakanan khas dari Indonesia yang terbuat dari biji kedelai yang sudah difermentasikan dengan menggunakan ragi tempe. Dan hampir semua orang menyukainya.Tidak hanya di Indonesia saja tempe dikenal. Hampir seluruh orang di dunia mulai mengenal makanan yang satu ini. Dan tempe dipilih oleh sebagian orang sebagai pengganti daging. baca juga: Ayam Bakar | Resep Cara Membuat Ayam Bakar Sederhana ala Chef
Sehingga tidak hanya di Indonesia saja tempe diproduksi. Namun juga di beberapa negara. Tempe bisa diolah menjadi beragam olahan. Bisa digoreng biasa, diolah menjadi mendoan, dicampur dengan masakan sayuran, dan bisa juga dibuat bacem. Berikut ini adalah cara membuat tempe bacem yang enak dan juga cukup mudah membuatnya.
RESEP TEMPE BACEM GORENG ENAK
Bahan resep tempe bacem:
- 1 papan tempe, dipotong sesuai selera menjadi 15 potong
- 100 gr gula merah
- air kelapa dari 1 butir kelapa
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 2 sdm kecap manis
- 2 lbr daun salam
- minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 6 btr bawang merah
- ½ sdt jintan
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt garam
CARA MEMBUAT TEMPE BACEM
1. Letakkan tempe yang sudah dipotong ke dalam panci dan tambahkan air kelapa, dan juga bumbu yang sudah dihaluskan. Serta masukkan bumbu lainnya.
2. Masak sampai air habis dan kering. Lalu angkat.
3. Selanjutnya tempe digoeng di atas api yang sedang. Goreng sampai tempe berubah warna menjadi kecokelatan.
4. Setelah matang, angkat dan tiriskan agar minyaknya turun.
Untuk membuat tempe bacem sendiri dengan resep di atas tidak membutuhkan waktu yang terlalu lama. Setidaknya kurang lebih membutuhkan waktu 45 menit. Tempe bacem nikmat disantap selagi hangat. Bisa untuk lauk pauk sayur lodeh. Atau bisa juga disantap sendiri sebagai lauk dengan nasi yang hangat. Demikian cara membuat resep tempe bacem goreng yang enak.